hey anugrah!


Karyamu Jelek!

gak usah berekspektasi apapun

Salah satu cara supaya dirimu tetap berkarya adalah mengakui bahwa karyamu itu jelek dan gak akan jadi apa-apa.

Hilangkan itu harapan bahwa kamu bakal jadi penulis best seller, bakal jadi pelukis selevel Jeihan, atau podcaster sekelas Adriano Qalbi. Hilangkan itu semua, blas!

Jadi kalau ga ada yang lihat karyamu ya sudah, kalau ga ada yang suka ya sudah. Ya wong karyamu jelek toh!

Kalau ada yang suka, jadi Alhamdulillah, jadi bersyukur. Jadi nikmat.

Mematikan ekspektasi itu bikin jalan jadi mulus. Jadi gak ada beban. Lagian, siapa kamu pake berekspektasi segala. Siapa?

Kamu kan gak spesial. Jadi ya udah

---


# menulis kesel
Baca catatan lainnya